Berikutnya adalah tanaman teh (Camelia sinensis), tanaman ini tumbuh di perkebunan pada dataran tinggi yang bersuhu rendah. Berdasarkan cara pengolahan (penanganan daunnya) dan lama pengeringannya tanaman teh terbagi menjadi empat jenis, diantaranya adalah teh putih, teh hijau, teh oolong, dan teh hitam.
Perbedaan penanganan daun teh memberikan perbedaan yang jelas dan nyata pada tekstur, aroma, warna dan rasa tehnya. Konon teh putih dipetik dari pucuk termuda yang dipetik sebelum terbit matahari. Penamaannya diambil berdasarkan warna daunnya yang putih karena diselimuti “duri” yakni bulu pada daun pucuk daun teh putih. Sarat dengan rasa dan aroma tersendiri. Teh putih mengandung rendah kafein daripada jenis teh lainnya apabila diseduh <https://id.wikipedia.org/wiki/Teh_putih>. Sedangkan, teh hijau, oolong, dan hitam diambil dari tanaman teh pada peko ke-2,3, hingga 4 daunnya. Teh hijau tidak mengalami fermentasi pada saat penggulungan, teh oolong mengalami fermentasi sebagian dan teh hitam mengalami fermentasi sempurna sehingga aroma dan rasanya juga berbeda-beda ada yang cenderung pahit, segar hingga asam. Teh oolong berwarna merah dan berasal dari kebudayaan Tionghoa.
Umumnya teh dipercaya memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh. Berapa manfaat teh diantaranya adalah menurunkan risiko serangan penyakit diabetes melitus, meningkatkan konsentrasi, menjaga kesehatan rongga gigi, menurunkan tekanan darah, menurunkan kadar kolestrol jahat pada darah, mencegah kanker, dan memperbaiki saluran pencernaan. Selain itu teh banyak mengandung bahan aktif seperti polifenol dan tannin sebagai sumber antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh dan aman untuk dikonsumsi setiap pekan atau setiap bulan. Dikutip dari <https://ykpbankbjb.or.id/content/post/71/manfaat-teh-bagi-tubuh>, kandungan gizi teh memiliki manfaat bagi kesehatan diantaranya ialah menangkal radikal bebas, memperbaiki sel-sel yang rusak, menghaluskan kulit, mengurangi kadar lemak perut, menurunkan risiko penyakit kanker, dan melangsingkan tubuh.
Teh yang tersedia dalam berbagai jenis tersebut di atas dikemas dalam berbagai merk dagang dapat ditemukan di berbagai toko. Dalam berbelanja, kita tetap perlu mempertimbangkan dengan penuh kewaspadaan dalam memilih produk yang kita beli ya.